Kapan sih kalian belajar tentang masa pubertas pertama kali? Waktu SD, SMP, atau SMA?
Perubahan tubuh apa yang paling bikin kalian kaget atau nggak nyaman ketika baru ngalamin pubertas? Apa waktu pertama kali menstruasi? Ngerasa aneh nggak waktu tiba-tiba mimpi basah?
Pubertas itu isyarat kalo kita udah mulai beranjak dewasa dan punya tanggung jawab atas segala perbuatan yang kita lakukan. Kata Carroll Bryant, “Growing old is mandatory, but growing up is optional” — Menjadi tua adalah pasti, tapi menjadi dewasa itu pilihan.
Pubertas adalah masa perkembangan yang dinamis dengan perubahan yang cepat pada ukuran, bentuk, dan komposisi tubuh, yang semuanya bersifat dimorfik seksual. Pubertas terjadi ketika tubuh anak mulai berkembang dan berubah dalam proses menjadi dewasa.
Dalam Islam, kondisi ini dinamakan baligh, di mana seseorang telah mencapai tahap kedewasaan dan memiliki tanggung jawab penuh atas perbuatannya di bawah hukum syariat.
TANDA-TANDA PUBERTAS PADA ANAK LAKI-LAKI
- Testis membesar dan skrotum mulai menipis dan memerah
- Rambut kemaluan muncul di pangkal penis
- Tumbuhnya rambut ketiak
- Ngalamin “mimpi basah” (ejakulasi air mani yang nggak disengaja waktu tidur)
- Suara jadi lebih dalam dan berat (nge-bass)
- Tinggi badan naik drastis dengan rata-rata 7-8 cm atau sekitar 3 inci setahun
TANDA-TANDA PUBERTAS PADA ANAK PEREMPUAN
- Payudara mulai berkembang
- Rambut mulai tumbuh di kemaluan, lengan, dan kaki
- Menstruasi
- Ngalamin keputihan
- Bertambah berat badan karena peurbahan bentuk tubuh
- Tinggi badan bertambah – dari mulai menstruasi, anak perempuan tumbuh 5-7.5 cm (2-3 inci) setiap tahun selama satu atau dua tahun
REFERENSI
- NHS. 2018. Stages of puberty: what happens to boys and girls. [Online]. Available at: https://www.nhs.uk/live-well/sexual-health/stages-of-puberty-what-happens-to-boys-and-girls/?tabname=genital-health [Accessed on 10 January 2022]
- Rogol, et al. 2002. Growth at puberty. Journal of Adolescent Health, 31(6). p.192-200.